Senin, 29 Juni 2009
Rendang Sapi ala Anak Rantau
Akhirnya....saya berani mencoba memasak rendang dgn bumbu olahan sendiri. Seperti yg saya tulis di posting nasi kuning, bhw saya membuat rendang ini krn suatu saat kita ingin mengundang Ulli dan Ewa utk mencoba masakan kami ini.
So....dgn niat yg bulat dan bahan² yg dibutuhkan pun sdh siap, akhirnya dimulailah petualangan ini. Saya tahu bhw resep rendang ini bukan resep rendang original tetapi resep rendang ala anak rantau dgn bumbu² yg mudah terjangkau. Sengaja saya tidak memakai banyak santan, bukan krn pelit loh tetapi krn alasan kesehatan. Alhamdulilah....rupanya rasa rendang ini lumayan lezat dan saya siap membagi resep ini kepada Ewa dan Ulli yg kebetulan menyukai masakan pedas.
Bahan:
1 kg daging (saya pakai daging utk semur )
150 gr cabai merah besar (buang sebagian besar bijinya)
2-3 butir bawang bombay uk telur besar (klo bisa yg warna merah)
3-5 siung bawang putih
3 iris lengkuas (1 iris bisa dihancurkan bersama bumbu)
2 iris jahe
1 sdt kunyit bubuk
1-2 sdt paprika bubuk (optional)
3-4 lembar daun jeruk
3-4 lembar daun salam
1-2 batang serai, ambil bag putihnya, iris²
garam dan gula secukupnya
3 sdm minyak utk menumis
750 ml santan siap pakai (dlm kotak)
250 ml air panas
Cara membuat:
1. Iris daging dgn ketebalan kira² 1 cm.
2. Blender atau haluskan semua bahan bumbu kecuali daun jeruk, daun salam dan 2 iris lengkuas (dikeprek-keprek).
3. Panaskan wajan, tumis semua bumbu hingga harum. Kemudian masukkan daging, masak dgn api besar sambil terus diaduk² hingga pori² daging tertutup (kalau pakai api kecil, daging akan mudah mengeluarkan air).
4. Tuang air panas dan 250 ml santan. Beri garam dan gula, masak sebentar hingga mendidih kemudian kecilkan api. Masak dgn api kecil hingga kuah tinggal setengahnya ( tutup penggorengan dan diganjal dgn sodet/centong kayu sambil sesekali diaduk), cicipi apakah rasa sdh sesuai selera.
5. Setelah itu tuang sisa santan, masak lagi dgn api kecil hingga kuah mencapai kekentalan yg anda inginkan.
6. Saya anjurkan utk menyantap rendang keesokan harinya krn bumbu akan lebih meresap ke dalam daging dan semakin dipanaskan warna kuah akan semakin merah kecoklatan dan lezat rasanya.
Danke für das Rezept :-) werde das probieren^^
BalasHapus