Sebenarnya tahu adalah salah satu makanan favorit saya selain tempe. Biasanya hanya saya goreng begitu saja, lalu dimakan dengan smabal terasi. Krn bosen dgn jenis ynag itu, akhirnya saya coba cari resep tahu yg lainnya.
Setelah surfing sana-sini, akhirnya pilihan jatuh ke pepes tahu. Penasaran...seperti apa sih rasa pepes tahu itu, maklu...saya kenalnya hanya pepes ikan serta pepes ayam saja. Ternyata rasanya cukup enaaak....hidup tahuuuu....
Setelah surfing sana-sini, akhirnya pilihan jatuh ke pepes tahu. Penasaran...seperti apa sih rasa pepes tahu itu, maklu...saya kenalnya hanya pepes ikan serta pepes ayam saja. Ternyata rasanya cukup enaaak....hidup tahuuuu....
Bahan:
1 kotak tahu segar uk besar
3-4 lembar daun salam uk kecil
sedikit daun kemangi
1/2 sdt kunyit bubuk (optional)
daun pisang utk membungkus
Haluskan:
3-4 cabai merah (tergantung suka pedas ato tdk)
4-5 siung bawang merah
1-2 siung bawang putih
1 sdt garam
1/2 sdt gula pasir
sedikit terasi
Cara membuat:
1. Haluskan bumbu
2. Campur bumbu halus dgn tahu, haluskan dgn cara di tekan² ato ditumbuk pelan. Cicipi, apakah rasa garamnya sdh cukup.Masukkan kunyit bubuk, aduk rata.
3. Bersihkan daun pisang, tuang adonan tahu dgn ditutupi daun kemangi dan daun salam.
4. Sematkan daun dgn tusuk gigi, potong agak rapi.
5. Kukus selama 20-25 menit.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar